Kamis, 21 Maret 2024

SAKSI DIGITAL ANGGOTA TUBUH



Allah SWT berfirman:

يَّوْمَ تَشْهَدُ عَلَيْهِمْ اَلْسِنَتُهُمْ وَاَيْدِيْهِمْ وَاَرْجُلُهُمْ بِمَا كَانُوْا يَعْمَلُوْنَ

"pada hari (ketika) lidah, tangan, dan kaki mereka menjadi saksi atas mereka terhadap apa yang dahulu mereka kerjakan."

QS. An-Nūr:24

Saat di hari Yaumil kiamat hari perhitungan segala sesuatu yang kita lakukan akan diminta pertanggungjawaban. Sebagian besar manusia berpikir bahwa apa yang dilakukan di dunia tidak ada pertanggungjawabannya. Hidup dunia selesai dengan adanya kematian.

Ayat di atas, Allah SWT ingatkan manusia bahwa yang akan menjadi saksi adalah diri kita sendiri. Anggota tubuh akan memberikan kesaksiannya. Ada rekam jejak digital yang tersimpan di setiap anggota tubuh.

Mungkin ada yang bertanya apa mungkin anggota tubuh seperti mata, tangan dan anggota tubuh lainnya memberikan kesaksian di Yaumil akhir. 

Di awal turunnya Al-Qur'an boleh jadi informasi ini diterima dengan keyakinan dan keimanan tanpa bisa membayangkannya. Namun tidak untuk zaman sekarang. Saat ini ayat di atas dapat kita benarkan dan kita buktikan. Bukankah hari ini tangan kita khususnya jari tersimpan sidik jari yang bisa menjadi saksi. Begitu juga retina mata. Zaman yang semakin canggih saat sudah ada upaya untuk membuat semacam chip yang ditanam di dalam tubuh yang fungsinya merekam segala aktivitas hidup seseorang. Bukankah ini merupakan catatan kehidupan seseorang sekaligus sebagai sebuah kesaksian.

Dengan teknologi yang kita rasakan saat ini maka apa yang disampaikan Allah di dalam ayat di atas tentu adalah hal yang bisa kita pahami. Itu menunjukkan informasi Alquran itu benar adanya.

0 comments:

Posting Komentar