Jumat, 14 Juli 2023

SAAT KITA TUA

Hari ini usia kita pasti akan menua, akan lemah, dan akan sendiri.
Jika saat itu ada anak² kita mendampingi kita, mengasuh kita, memperhatikan, melayani kita. Itulah harapan kita semua. 
Alhamdulillah...
Jika tidak...kita tak perlu kecewa, tak perlu menyesal. Tak perlu kita minta balas budi atas  perjuangan kita membesar anak dan keturunan. 
Itu adalah sebuah keikhlasan kita sebagai orang tua. 
Jika mereka tak membalas budi tak perlu kita kecewa. Rasa Kecewa akan membuat hidup di hari tua semakin tersiksa. Tetaplah doakan agar anak² kita kembali ke jalan yg benar dan belajar utk ikhlas.
Apa yg kita lakukan?
Kita hrs mempersiapkan kehidupan di hari tua kita. Tabungan di hari tua hrs dipersiapkan. Berhematlah dari sekarang sisihkan dana utk hari tua  Kesehatan sdh mulai diperhatikan lebih serius saat usia sdh kepala 5. Mental dan psikologis hrs diperkuat. Tetap py aktifitas rutin.
Tentu yg terpenting adalah hubungan dgn Allah tetap terjaga dgn baik. Tetaplah beribadah. Hubungan dgn manusia tetap dirawat. Hilangkan buruk sangka, dengki, khianat. Tumbuhkan rasa menghargai org lain, tdk menganggap lebih tinggi, lebih hebat dsb. 
Tetaplah ikuti pengajian² di sekeliling kita. Selain kita mendpt pencerahan di dalamnya ada silaturahmi yg bs memperpanjang usia yg dpt kita artikan dpt membuat kita sehat.
Saat kita tua nanti walaupun kita akan sendiri hidup ini akan kita nikmati dgn rasa syukur kpd Allah SWT. Tetaplah berdoa kpd sang khalik agar anak keturunan kita adalah org² Soleh. Seperti doa kita mengikuti doa nabi Ibrahim: Robbi habli Minas Sholihin. Sehingga di hari tua nanti anak dan keturunan melayani kita dgn sebaik²ya sbgm kita dulu memberikan pelayanan terbaik saat membesarkan mereka. Aminnn
🙏🙏

0 comments:

Posting Komentar